Friday, June 14, 2013

Maia Estianty Ogah Kenalkan Pacar ke Infotainment

JAKARTA - Setelah resmi bercerai dengan Ahmad Dhani, Maia Estianty siap menemukan tambatan hati baru. Namun, dia merasa kapok dan tidak akan mengenalkan pasangannya di hadapan publik.

"Kalau pun nanti ada (pasangan) saya enggak akan bawa ke infotainment. Saya kapok, saya capek, saya enggak akan bilang-bilang ke infotainment kalau saya tiba-tiba nikah saja," kata Maia saat dijumpai di kawasan Epicentrum, Jakarta, Senin 10 Juni 2013.

Ibu tiga anak ini mengaku ada beberapa pria yang tengah mendekatinya. Namun dia enggan membocorkan siapa sosok pria yang telah menarik perhatiannya tersebut.

"Kalau yang dekat banyak, tapi yang pasti saya tidak bawa ke infotainment. Saya benar-benar pengin siapa pun yang dekat sama saya, kalian enggak tahu Insya Allah," ujar Maia.

Maia hanya menginformasikan singkat sosok yang saat ini sedang dekat dengannya.

"Yang pasti manusia" tutupnya.

Maia Estianty: "Enggak Akan Bilang-bilang ke Infotainment Kalau Saya Tiba-tiba Nikah"

MAIA Estianty kini bisa bernafas lega karena sudah mengantongi surat resmi cerai. Janda tiga anak itu pun sudah siap melepas masa lajangnya.

"Iya udah bebas. Kalau mengakhiri masa lajang, pengennya iya. Tapi belum ada (jodoh). Karena sekarang lagi fokus ke usaha," ujar Maia di Alegro, usaha Karoke miliknya di Epicentrum, Kuningan, Jakarta Selatan, Senin (10/6).

Meski demikian, wanita kelahiran Surabaya, Jawa Timur, 27 Januari 1976 itu tak mau mengekspos pasanganya jika sudah menemukan pria yang tepat.

"Kalau pun nanti ada (pasangan), saya enggak akan bawa ke infotainment. Saya kapok. Saya capek. Saya enggak akan bilang-bilang ke infotainment kalau saya tiba-tiba nikah," pungkasnya.

Target Nikah Meleset, Mey Chan Ngebet Punya Suami

PERSONEL Duo Maia, Amelia Hanifa atau populer dengan nama Mey Chan sudah tak sabar ingin melepas masa lajang.

Di sela-sela kesibukanya mengejar karier, gadis kelahiran Malang, Jawa Timur, 14 Mei 1986 itu sudah mulai serius berpikir untuk menikah, sebelum melewati usia 30 tahun.

"Pengin banget punya suami. Aku juga takut, usia aku mau 30 tahun. Kapan ya gue kawinnya?" ujar Mey Chan di Plasa Indonesia, Thamrin, Jakarta Pusat, Kamis (13/6).

Sudah beberapa kali Meichan menargetkan untuk menikah, namun beberapa kali pula meleset. Makanya, ia ingin sekali serius mencari jodoh.

"Untuk target melepas lajang, awalnya umur 25 tahun, enggak (kesampaian), 27 enggak juga, sekarang udah hampir 30 kali ya?" pungkasnya.

Pertimbangkan Masa Depan, Mey Chan Cari Suami Pengusaha

DI usianya yang ke-27 tahun, Mey Chan, salah satu personel Duo Maia sudah berpikir matang untuk mengakhiri masa lajang.

Sebagai wanita modern, gadis bernama lengkap Amelia Hanifa itu pun mengincar pengusaha untuk dijadikan pendamping hidupnya.

"Aku mau cari pengusaha, karena, ya masa depan, bukan berarti matre. Tapi sebagai wanita aku punya naluri, untuk anak-anak (kelak) yang punya living room yang bagus," kata Mey Chan di Plasa Indonesia, Thamrin, Jakarta Pusat, Kamis (13/6).

Soal kriteria, Mey Chan tak tertarik dengan pria yang lebih muda darinya. Menurutnya, pasangan yang dewasa bisa memberikan kenyamanan.

"Aku suka orang biasa, engga dari entartain. Aku pengen yang lebih tua, dari kemarin sih mantan-mantan aku tua, tenang, ngemong," ungkapnya.

Meski orangtua sudah mendesak untuk segera menikah, hingga saat ini Mey Chan mengaku masih jomblo. "Mama papa pengen banget aku menikah, tapi gimana dong belum dapet juga," tandasnya.

Jumlah Korban Virus MERS Jadi 33 Orang

JENEWA - Jumlah kematian akibat virus MERS telah meningkat menjadi 33 orang. Ini setelah adanya dua kematian lagi di Arab Saudi.

Juru bicara WHO, Fadela Chaib mengatakan, kementerian Saudi telah menginformasikan PBB tiga kasus yang dikonfirmasi. Satu di antaranya fatal dan menyebabkan kematian pasien.

"Secara global, dari September 2012 hingga sekarang, WHO telah mendapat informasi total 58 kasus infeksi yang terkonfirmasi dengan MERS. Termasuk 33 kematian," ujarnya seperti dilansir Al Arabiya, Jumat (14/6).

Sampai bulan lalu, ada 44 kasus penyakit yang terkonfirmasi di Saudi. Sebanyak 28 di antaranya fatal.

Virus ini merupakan anggota keluarga coronavirus, yang termasuk patogen yang menyebabkan SARS. Seperti SARS, MERS menampilkan gejala berupa infeksi paru-paru. Dengan suhu tubuh yang naik, batuk, dan kesulitan pernafasan. Bedanya, MERS juga memiliki dampak kerusakan paru-paru.